INST-media.id- PANDEGLANG – Jumlah calon jemaah haji asal Indonesia terus mengalami peningkatan setiap tahunnya tak tekecuali dari Kabupaten Pandeglang, Banten. Kini ASN di Kabupaten Pandeglang Bank BJB Syariah menawarkan program haji Jajaran ASN Berangkat Haji (Jajaka).
Tak hanya ASN, program haji jajaka juga untuk semua lapisan masyarakat. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Pimpinan Bank BJB Syariah Rizdi Rakhman Noor saat melakukan kunjungan kerja dan bertemu Wakil Bupati Pandeglang Tanto Warsono Arban di ruang kerja Wabup, Kamis (7/9/2023).
Seperti diketahui, ibadah haji merupakan hal yang dinantikan dan diinginkan oleh seluruh umat muslim. Banyak yang berusaha untuk menyisikan atau menabung untuk dapat melaksanakan rukun islam yang ke 5 ini.
“Ini untuk para ASN dan masyarakat lainnya sehingga memudahkan dalam melaksanakan rukun haji yang ke 5,” ujar Rizdi Rakhman Noor.
Menurutnya, dengan adanya program ini Bank BJB Syariah opitimis akan memberikan kemudahan bagi ASN dan masyarakat calon jamaah haji sehingga dapat mendorong masyarakat untuk mempersiapkan dana ibadah haji sejak dini.
“Saya yakin dengan adanya program haji jajaka ini wakil Bupati Pandeglang sangat mendukung program ini dapatmempermudah untuk semua masyarakat yang ingin melaksanakan ibadah hajinya” katanya.
Wakil Bupati Pandeglang Tanto Warsono Arban juga menyatakan apresiasi yang positif terhadap program haji tersebut.
“Semoga ini bisa membantu para ASN dan masyarakat kami untuk menunaikan ibadah haji,” kata Tanto. *(EG)
Follow Berita iNST-Media di Google News