
SERANG, iNST-Media.id – Jalan Bakal Calon Wali Kota Cilegon Partai Golkar Robinsar mendapat dukungan dari Partai Demokrat untuk Pilkada Kota Cilegon 2024 semakin menguat.
Sebab dari enam Bacalon Wali Kota Cilegon yang ikut penjaringan partai berlambang mercy, hanya Bakal Calon Wali Kota Cilegon Robinsar yang mengikuti tahapan Fit and Propper Test, Rabu (29/5/2024).
Karena itulah, tampaknya Bakal Calon Wali Kota Cilegon Robinsar memiliki kans tinggi untuk mendapatkan dukungan dari Partai Demokrat.
Untuk diketahui, sebelumnya sebanyak enam Bacalon Wali Kota Cilegon mengikuti penjaringan Bacalon Wali Kota Cilegon dari Partai Demokrat.
Mereka adalah Robinsar dan Isro Mi’raj dari Partai Golkar, Alawi Mahmud dan Dede Rohana dari PAN, Muhibudin dari Nasdem, serta Fadli Kristianto selaku calon independen.
Di sisi lain, pihak Partai Demokrat menyatakan jika Ketua DPC Partai Demokrat Kota Cilegon Awab ikut daftar penjaringan.
Awab pun saat itu mengikuti Fit and Propper Test sebagai salah satu syarat untuk mendapat restu dari Partai Demokrat.
Ketua DPD Partai Demokrat Banten Iti Oktaviani Jayabaya menegaskan hanya Robinsar dan Awab yang mengikuti tahapan Fit and Propper Test.
Terkait calon-calon lain, Iti mengatakan mereka tengah mengikuti sejumlah agenda kegiatan lain.
“Rata-rata tengah mengikuti kegiatan politik di tingkat DPP. Jadinya tidak bisa menghadiri agenda di sini,” kata Iti ditemui di Markas DPD Partai Demokrat Banten, Kota Serang, Rabu (29/5/2024).
Terkait hal ini, Iti mengaku kecewa dan menganggap para calon yang absen tidak menghormati Partai Demokrat.
Karena itulah pihaknya akan melaporkan situasi agenda tersebut apa adanya kepada DPP Partai Demokrat.
“Jujur saya kecewa, ini kan artinya mereka tidak menghormati Partai Demokrat. Ini akan kami laporkan ke pusat,” ujarnya.
Di sisi lain, Iti mengatakan jika pihaknya siap memprioritaskan sosok yang mengikuti seluruh tahapan penjaringan Bacalon Wali Kota Cilegon dari Partai Demokrat.
Artinya, Partai Demokrat dimungkinkan siap mendukung penuh Bacalon Wali Kota Cilegon dari Partai Golkar yakni Robinsar.
“Jelas kami akan memprioritaskan yang datang hari ini. Paling nanti kami akan berikan surat mandat agar sosok yang kami pilih ini mencari pasangan,” jelas Iti.
Yakin Berkoalisi
Sementara itu, Robinsar mengaku sangat yakin untuk bisa berkoalisi dengan Partai Demokrat.
Sebab saat menyampaikan visi misi, kata Robinsar, Iti Oktaviani Jayabaya terlihat antusias bahkan memberikan respons.
“Alhamdulillah Bu Iti memberikan respons positif. Bahkan memberikan masukan terkait visi misi saya,” katanya.
Robinsar melihat visi misinya sejalan dengan harapan Partai Demokrat untuk Kota Cilegon.
Karenanya, ia meyakini Partai Demokrat siap berkoalisi dengan Partai Golkar pada Pilkada Kota Cilegon 2024 nanti.
“Saya yakin sekali, kami bisa berkoalisi,” ujarnya. (quy/red)
Follow Berita iNST-Media di Google News