CILEGON, INST-Media.id – Dalam rangka memperingati 1 Muharram 1446 H dan Hari Anak Nasional, PT PLN Indonesia Power Suralaya menggelar acara doa bersama dan santunan untuk anak yatim serta dhuafa. Acara ini diadakan di Ruang Rapat Batu Bara Lt.2 UBP SLA secara hybrid, menghubungkan seluruh unit PLN Indonesia Power, Rabu (24/7/2024).
PT PLN Indonesia Power UBP Suralaya bekerja sama dengan LAZ An Nahl, PP Uker Suralaya, Indonesia Power Services, dan PIKK memberikan santunan kepada 132 anak yatim dan dhuafa di sekitar perusahaan. Kegiatan ini bertujuan agar PT PLN IP UBP SLA selalu diberikan kemudahan dan kesejahteraan dalam menerangi sistem kelistrikan, sehingga unit pembangkit dapat beroperasi dengan baik.

“Alhamdulillah, pembangkit ini sudah beroperasi selama 39 tahun. Semoga dengan adanya pembangkit ini, baik sekarang maupun di masa depan, dapat terus memberikan manfaat bagi pekerja di sini dan masyarakat sekitar. Kami terus berusaha meningkatkan pelayanan dan kepedulian kepada masyarakat sekitar pembangkit,” ujar General Manager Irwan Edi Syahputra Lubis dalam sambutannya.
Irwan menekankan bahwa kegiatan ini harus menjadi tonggak permulaan dengan niat yang tulus untuk menjadi penyemangat dalam bekerja. Ia juga berharap agar kegiatan ini bisa meningkatkan semangat kerja dan memperbanyak sedekah, karena sedekah akan menolong di alam kubur maupun di akhirat kelak.
Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan pemberian santunan kepada anak-anak yatim dan dhuafa di sekitar perusahaan, sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat sekitar. Diharapkan santunan ini bisa meringankan beban mereka dan membawa kebahagiaan.
Bulan Muharram, bulan pertama dalam kalender Hijriyah, memiliki makna penting dan penuh berkah dalam Islam. Ini adalah salah satu dari empat bulan suci di mana perang dan pertumpahan darah dilarang. Allah SWT menganjurkan umat Islam untuk meningkatkan ibadah dan amal baik, salah satunya dengan memberikan santunan kepada anak yatim dan dhuafa.
Acara ditutup dengan tausiyah dan doa bersama oleh Ustadz Iskandar Murseha, yang diikuti oleh seluruh Insan UBP SLA, PLN IP Services, dan Mitra Kerja. *(Red)