Serang, iNst Media – Wakapolda Banten Brigjen Pol M. Sabilul Alif memimpin apel pagi di lapangan apel pada Senin (24/07). Dalam arahanya Wakapolda Banten Brigjen Pol M. Sabilul Alif mengapresiasi Polres pandeglang dalam mengungkap kasus uang palsu.” Kami mengapresiasi Polres Pandeglang dalam mengungkap kasus kasus uang palsu sebanyak 300 juta rupiah di wilayah hukum polres pandeglang hal ini mengingatkan saya ketika menjadi Kapolres Jember karena pernah mengungkap kasus uang palsu sebesar 13 milyar dan menemukan fakta bahwa cetakan yang di pergunakan untuk mencetak uang tersebut di impor luar negri,” ujar Sabilul.
Selanjutnya Sabilul memerintahkan agar Dirlantas dan sabhara menempatkan personel di titik-titik yang sering di gunakan sebagai ajang balar liar dan aksi tawuran.” Saya memerintahkan Direktorat lalulintas dan Direktorat Samapta Polda Banten untuk menempatakn Personel di jalur KP3B yang sering digunakan sebagai ajang balap liar dan di depan jalur utama Ahmad Yani Alun Alum Kota Serang personel tidak hanya melakukan patroli melainkan Standbay di tempat sehingga dapat mencegah adanya aksi balap liar dan tawuran serta dapat menggalang tokoh masyarakat agar tidak terjadi gangguan kamtibmas lainya,” ujar Sabilul.
Sabilul juga menambahkan sebentar lagi akan menghadapi tahapan Pemilu menjelang pesta demokrasi diharapkan semua personel dapat menciptakan rasa aman bagi masyarakat. “sebentar lagi kita akan menghadapi tahapan Pemilu menjelang pesta demokrasi saya berharap semua personel dapat menciptakan rasa aman bagi masyarakat dan dapat bertugas sesuai fungsi masing-masing,” tambah Sabilul.
Terakhir Sabilul mengatakan bahwa Personel Polda Banten harus terus Update prihal Kamtibmas di wilayah Polda Banten. “Personel Polda Banten dalam hal ini harus selalu Update prihal situasi Kamtibmas di wilayah Polda Banten menjelang Pemilu agar tidak ada tindakan Provokatif dan memecah belah persatuan kita,” tutup Sabilul. (Rekha)
Follow Berita iNST-Media di Google News